Minggu, 15 September 2013

Tutorial Membuat Wedha's Pop Art Portrait Dengan Corel Draw

Wedha’s Pop Art Portrait (WPAP) adalah sebuah jenis atau aliran baru dalam pembuatan efek foto. Aliran baru dalam dunia photo editing ini ditemukan oleh orang yang berasal dari Indonesia yang bernama Wedha Abdul Rasyid. Dari namanya inilah kemudian aliran baru ini dinamai dengan Wedha’s Pop Art Portrait atau dikenal dengan WPAP. Sebenarnya untuk mengaplikasikan efek WPAP pada sebuah foto atau gambar tidaklah sulit. Yang dibutuhkan hanyalah kesabaran dan ketekunan dalam membuat pola yang nantinya akan membentuk semacam mozaik warna.
Untuk lebih lengkapnya tentang cara pembuatan efek WPAP dengan Corel Draw bisa sobat.
  • Buka foto atau gambar yang akan diberikan efek WPAP dengan Corel Draw. Seleksi gambar tersebut lalu pilih menu Bitmap > Mode > CMYK (32 bit).

  • Selanjutnya sobat harus mengunci objek gambar agar tidak bergerak saat nantinya dilakukan proses tracing. Caranya dengan klik kanan pada objek gambar lalu pilih “Lock Object”.
  • Selanjutnya sobat harus membuat layer baru yang akan digunakan untuk meletakkan semua kumpulan objek pada saat proses tracing. Caranya adalah dengan memilih menu Window > Dockers  lalu centang pada pilihan “Object Manager”. Pada jendela “Objeck Manager” yang muncul klik “New Layer” yang ada di bagian bawah untuk membuat layer baru.
  • Untuk mempermudah melakukan tracing pada objek gambar, sobat bisa mengaktifkan “Snap to Objects” dan “Dynamic Guides” dari menu “View”.
  • Setelah selesai melakukan persiapan maka sobat bisa mulai melakukan proses tracing dengan membuat bidang-bidang gambar sesuai dengan bentuk atau detail yang ada pada gambar. Misalnya sobat bisa membuat bidang untuk membentuk bagian mata terlebih dahulu, kemudian dilanjutkan pada bagian lainnya.
  • Lanjutkan proses tracing hingga semua bagian gambar tertutup oleh objek atau bidang yang sesuai dengan detail gambar. Jangan lupa juga untuk membuat objek bidang pada bagian yang berbeda gelap terangnya. Karena disinilah letak keunggulan efek ini, meskipun dengan warna yang berbeda namun tetap bisa mempertahankan karakter wajah yang diberi efek WPAP.
  • Setelah semuanya selesai, maka gantilah warna yang telah ada pada masing-masing bidang dengan warna-warna pop atau warna yang kontras. Mainkan imajinasi sobat untuk menghasilkan perpaduan warna yang menarik namun tetap mempertahankan karakter wajah.

3 komentar:

  1. tutorial yang bagus gan.
    terima kasih untuk tutorial nya.

    BalasHapus
  2. Tutorialnya dapat dimengerti oleh pemula . Nice Share

    BalasHapus
  3. Tutorial WPAP yang sangat membantu sekali dan sangat bermanfaat untuk belajar,,, jangan lupa kunjungan balik nya sob ...

    http://www.belajarwpap.com/

    BalasHapus